Wednesday, June 1, 2011

ujungkelingking - Politik, dalam pemahamannya adalah ilmu mengenai ketatanegaraan; atau segala tindakan mengenai pemerintahan negara atau terhadap negara lain; atau cara bertindak/bersiasat dalam menangani suatu masalah. (Kamus Besar Bahasa Indonesia, v1.1)

Maka seorang politikus adalah seseorang yang mengerti tentang urusan kenegaraan dan mengerti tentang bagaimana menangani suatu permasalahan.

Kali ini saya ingin bercerita tentang seorang perempuan yang bernama Zulaikha. Siapa dia? Bila Anda ingat kisah fenomenal tentang Nabi Yusuf alaihissalaam, tentu Anda akan tahu siapa Zulaikha.

Dia adalah seorang wanita cantik yang juga istri seorang pembesar Mesir kala itu. Menjadi orang paling terpandang di negeri itu tidak lantas membuat dirinya bisa menikmati hidup yang tenang. Selalu menjadi sorotan, adalah hal yang jamak terjadi. Termasuk, ketika kasus tentang dirinya dengan Yusuf alaihissalaam terbongkar ke publik. Adalah sebuah kesalahan yang teramat memalukan jika seorang bangsawan sekelas Zulaikha jatuh cinta terhadap seorang budak.
Nada sindiran dan cemoohan mulai bertebaran di seluruh negeri. Zulaikha pun sukses menjadi bahan gosip nomor satu di setiap celah kota.

Awalnya, Zulaikha membiarkan saja kasak-kusuk itu menyerang dirinya. Bisik-bisik itu terus diabaikannya. Namun, pada akhirnya habis juga kesabarannya. Semakin jengah Zulaikha dibuatnya. Maka mulailah ia memikirkan cara untuk mengakhiri segala sindiran dan cemoohan yang membuat panas telinganya itu.

Dibuatnya daftar para bangsawan dan orang-orang kaya di kota. Lalu dikirimkanlah undangan untuk menghadiri jamuan di istana kepada istri-istri mereka. Kenapa bangsawan dan orang kaya? Karena pada saat itu mereka-lah orang-orang yang memiliki pengaruh besar di tingkat kota. Bila Zulaikha berhasil disini, maka itu berarti dia berhasil pada seluruh negeri.

Segera dikumpulkanlah para istri bangsawan itu di sebuah aula yang cukup besar, dan dihidangkan di depan mereka buah-buahan yang ranum dan lezat. Para istri bangsawan itu rupanya tidak sabar untuk segera mencicipi buah-buah itu. Pada saat itulah, Zulaikha memerintahkan Yusuf alaihissalaam untuk berjalan mengitari mereka.

Hasilnya sudah bisa ditebak, para istri bangsawan itu semua terkesima melihat Yusuf. Terpesona akan ketampanannya dan keindahannya. Bahkan dalam sebuah riwayat diceritakan, beberapa diantara mereka sampai mengiris tangan mereka sendiri dengan tanpa sadar. Melihat itu Zulaikha tersenyum. Rencananya telah berhasil.

Sebenarnya apa keberhasilan Zulaikha disini?

Zulaikha berhasil membuat istri para bangsawan itu terpesona - bahkan jatuh cinta - melihat Yusuf alaihissalaam. Zulaikha telah berhasil membuat istri para bangsawan itu melakukan kesalahan yang sama dengan dirinya. Yang dengan hal itu, membuatnya tidak lagi dicemooh dan disindir karena telah jatuh hati kepada seorang budak. Karena faktanya, semua istri para bangsawan yang hadir saat itu juga jatuh hati kepada seorang budak.

Maka inilah yang kemudian disebut sebagai “politik Zulaikha”. Yaitu, buat orang lain melakukan kesalahan yang sama, maka mereka tidak akan menyalahkan Anda. Karena prinsip dalam masyarakat kita, kesalahan yang dilakukan oleh banyak orang adalah suatu kebenaran.

Tapi tentu itu bukanlah hal yang benar.

Saya percaya bahwa saya dan Anda bukanlah tipikal yang seperti itu. Jauh lebih bermartabat dengan mengakui kesalahan dan memperbaikinya, daripada membuat kesalahan baru untuk menutupi kesalahan lama. Solusi yang baik sudah semestinya dihasilkan dari cara yang baik pula.

"Setiap orang bisa mengkritik, mengecam, dan mengeluh. Tapi hanya orang berkarakter yang bisa mengontrol diri untuk memahami dan memaafkan." (Dale Carnegie, penulis dan pengajar)

Wallahu a’lam
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Wednesday, June 01, 2011
Categories:

2 comments:

  1. Kalau yang ini saya sepakat mas Pri,
    "Setiap orang bisa mengkritik, mengecam, dan mengeluh. Tapi hanya orang berkarakter yang bisa mengontrol diri untuk memahami dan memaafkan." (Dale Carnegie, penulis dan pengajar)

    Cuman dalam dunia perpolitikan, adakalanya suatu tindakan yang sengaja dibuat sedemikian rupa, sehingga masyarakat menjadi heboh. Justru sebenarnya itulah yang paling diharapkan ybs hanya untuk sekedar pengalih isu, mengalihkan perhatian masyarakat dari hal sebenar jauh lebih parah dari hal yang menimbulkan kritik itu sendiri..

    ReplyDelete
    Replies
    1. mmg sudah jamak terjadi, mas. krn itu pd akhirnya kita sendiri-lah yg harus mampu memilah dan memilih.

      Salam.

      Delete

Komentar Anda tidak dimoderasi.
Namun, Admin berhak menghapus komentar yang dianggap tidak etis.

Popular Posts

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!