ujungkelingking - Ibnu Abbas dan 3 Tamunya
Abdullah bin Abbas bin Abdul Muththalib -atau yang dikenal dengan Ibnu Abbas- yang masih sepupu Rasulullah adalah salah satu dari shahabat yang berpengetahuan luas. Banyak hadits yang diriwayatkan darinya.
Suatu ketika seorang laki-laki bertamu ke rumah Ibnu Abbas. Laki-laki ini kemudian menceritakan keluh kesahnya.
"Wahai Ibnu Abbas, saya ini punya kebun yang cukup luas. Kebun tersebut sangat subur sebelumnya. Namun belakangan ini hujan tidak pernah turun sehingga tanamanku kering dan gersang. Maka, beritahukanlah kepadaku amalan apa yang harus aku lakukan agar tanamanku kembali subur?"
Ibnu Abbas lalu menjawab, "Perbanyaklah istighfar."
Tak lama berselang, datang lagi seseorang menemui Ibnu Abbas. Orang ini pun menceritakan masalah yang tengah dihadapinya.
"Wahai Ibnu Abbas, saya ini adalah seorang pekerja. Setiap hari saya harus bekerja keras memeras keringat dan membanting tulang. Namun perekonomian kami tak juga membaik. Maka tunjukkanlah kepadaku amalan apa yang dapat memperbaiki kehidupan kami?"
Ibnu Abbas menjawab, "Perbanyaklah istighfar."
Tak berapa lama kemudian datanglah tamu ketiga. Orang inipun juga menceritakan persoalan yang ada pada dirinya.
"Wahai Ibnu Abbas, saya dan istri saya menikah sudah cukup lama. Namun sampai saat ini Allah belum mengaruniai kami keturunan. Maka beritahu saya suatu amalan yang membuat Allah berkenan mengaruniakan putra kepada kami?"
Ibnu Abbas menjawab, "Perbanyaklah istighfar."
***
Beberapa waktu kemudian, ketiga orang ini bertemu di suatu tempat. Mereka pun saling bercerita tentang keadaan masing-masing, termasuk pertanyaan mereka kepada Ibnu Abbas.
Dan keherananpun muncul ketika mereka mendapati jawaban yang sama untuk permasalahan yang berbeda. Akhirnya mereka sepakat untuk kembali menemui Ibnu Abbas dan mempertanyakan tentang hal ini.
"Wahai Ibnu Abbas, beberapa waktu yang lalu kami pernah datang kepada engkau dan bertanya tentang persoalan kami masing-masing. Namun jawaban yang engkau berikan sama, yaitu untuk memperbanyak istighfar. Apa hubungannya persoalan kami bertiga dengan istighfar?"
Ibnu Abbas dengan kebijaksanaannya tersenyum, kemudian membacakan tiga potong ayat dari surah Nuh. Tepatnya pada ayat 10, 11 dan 12.
فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا
يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا
وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لَكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لَكُمْ أَنْهَارًا
(10) Maka aku katakan kepada mereka, "Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun,(11) Niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat,(12) dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.
Mudah-mudahan kita semua bisa mengambil manfaat dari postingan kali ini. Aamiin.
*Disarikan dari khutbah Jum'at, barusan.
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Friday, March 21, 2014
Terima kasih :)
ReplyDeletesm2 :)
Deletemembaca dari beberapa uraian di atas sangat memberikan makna tersendiri mas bagi saya, tiga pertanya'an yang berbeda dengan satu jawaban yang sama, memang sudah seharusnyalah kita mengadu dan berkeluh kesah hanya kepada NYA, ZAT yang maha agung dan maha kaya
ReplyDeletepoinnya adl anjuran utk memperbanyak istighfar. sebenarnya masih banyak lagi (versi A'idh al-Qarni ada 5) kunci sukses dg istighfar ini.
Deletesemoga kita semua dpt menjadi hamba2 yg sllu ingat kpd-Nya. aamiin.
Amin mas
DeleteJadi apapun intinya adalah memperbanyak istiqfar ya mas....kadang meski nampak mudah amalan seperti ini juga susah...ngaku deh
ReplyDeleteringan, tp berat mengamalkannya.
Deleteringan, pdhl berat timbangannya...
Selamat sore Mas Pri dapat pengalaman berharga dari artikel ini,
ReplyDeleteTerima kasih ya mas sudah berbagi yang bermanfaat, salam sejahtera
tengkyu, mas.
Deletesesungguhnya Allah maha luas ampunannya....walupun dosa kita seperti buih di lautan, niscaya akan diapuni-Nya...
ReplyDeleteInnahu huwa al-ghafur ar-rahiim...
DeleteAstagfirullah...dengan memperbanyak istigfar dengan izin Allah akan mempermudah serta membuat hidup menjadi barokah...dan begitupun sebaliknya, namun kenapa kita seringnya lupa ya
ReplyDeletekl begitu sdh saatnya kita sama2 mmperbaiki diri dg berusaha banyak2 mengingat-Nya.
DeleteAmalan yang ringan namun besar manfaatnya ya Mas ?.... terimakasih atas hsaringnya...
ReplyDeleteSalam
sm-sm, Pak Indra.
Deleteastaghfirullah alazim.. sangat bermanfaat sharing ini.. :D
ReplyDeletealhamdulillah, mudah2 kita semua bisa menerapkan.
Deleteinsya-Allah.. ianya harus diterapkan dan diamalkan oleh setiap muslim..
Deletekata yang ringan padahal, namun seringkali diabaikan hiks, astaghfirullah :'(
ReplyDelete^_^
Deletebagus sekali ya khutbah Jum'atnya, Mas pri sendiri kan Khatibnya?
ReplyDelete#jiaahhhh, masih di level pendengar setia saya... ^_^
Deletekuncinya satu, mohon ampun pd Allah sebanyak-banyaknya melalui istighfar..
ReplyDeletesiip pak :)
^_^
Deletemarilah kita memperbanyak istighfar ya pak
ReplyDeleteastaghfirullah al-'adzim...
DeleteAlhamdulillaah, semoga dengan banyak asupan ilmu-ilmu agama dan artikel agama seperti ini bisa menambah keimanan Boku khususnya, dan sobat-sobat muslim lainnya.
ReplyDeleteTerima kasih mas Pri..
Salam..
aamiin... mudah2 bs jd ladang jariyah juga... :)
Deletesangat bermanfaat Mas Pri, makasih ya :)
ReplyDeleteastaghfirullahalazim.... istighfar dulu ahhh....
ReplyDeletemakasih sudah diingatkan....
artikel yang menambah wawasan nih untuk kita selalu memperbanyak istighfar, makasih sharingnya mas :)
ReplyDeleteSubhanallah, jadi perbanyak istighfar ya
ReplyDeleteTerimakasih pencerahanya mas pri. Memper banyak igstifar memang baik mas. Dengan igstifar hati kita bisa adem mas.
ReplyDeleteSubhanallah begitu hebatnya manfaat istghfar itu.... Allahu Akbar
ReplyDeleteistifar merupakan salah satu ayat yang sangat berguna mas buat semua manusia
ReplyDelete@all:
ReplyDeleteTrims atas semua komentarnya. Mudah2n kita semua menjadi hamba2nya yg selalu ingat kpd-Nya, dg memperbanyak istighfar dan taubat nasuhah.
Aamiin.