Wednesday, May 21, 2014

ujungkelingking - Liebster Award, Maya Kayla


Alhamdulillah akhirnya blog saya ini ada juga yang ngasih award, h-hee...

Mudah-mudahan kita semua masih diberikan keselamatan, tambahan ilmu, kesehatan dan rejeki yang berkah.

Aamiin.

***

Award yang pertama dan mudah-mudahan bukan yang satu-satunya ini datang dari  +MaYa KayLa. Terima kasih, ternyata saya masih diingat walau udah jarang nge-post. Hiks, hiks... *terharu nih ceritanya

Liebster Award
Liebster Award


Liebster Award nama award kali ini. Keren ya? Dari artinya, 'liebster' berarti 'yang tersayang'. Jadi jelasnya, dapat award ini dari mayakayla.blogspot.com membuat saya makin sayaaang sama adminnya. #Ups! #PlakPlak!!

Yang unik dari award ini -dari penjelasan yang diberikan oleh mbak Maya- Liebster Award ini sifatnya "berantai". Jadi siapapun yang mendapat award ini harus membagikannya kepada blogger lain, dengan disertai beberapa syarat (baca: tantangan) biar lebih seru. ^_^

Hehe, jangan khawatir don't woory be happy, tantangannya gak berat kok.

- Satu:
Cukup post award tersebut ke blog kita, dan sampaikan terima kasih kepada blogger yang memberikan award tersebut disertai backlink ke blognya.

- Dua:
Ceritakan segala hal tentang diri kita dalam 11 poin. (Ini yang paling susah nih!)

- Tiga:
Jawab 11 pertanyaan yang diberikan kepada kita.

- Empat:
Pilih 11 blogger lain, dan berikan award ini beserta 11 pertanyaan yang kita buat sendiri untuk mereka jawab.

*** 

Pertanyaan dan jawaban


Nah, sekarang giliran saya yang menjawab tantangan dari +MaYa KayLa ... Berikut ini adalah pertanyaan yang diberikan dan jawaban saya.

Sejak kapan Anda mulai nge-blog?
Pebruari, 2011.

Apa tujuan Anda nge-blog?
Awalnya hanya sekedar pengen tahu blog itu seperti apa sih? Tapi kemudian ada tujuan lain, yaitu sharing dan friendship.

Apa manfaat yang Anda dapatkan dari nge-blog?
Minimal tahu dikit-dikit kode HTML. Tapi yang paling utama adalah membangun sebuah koneksi.

Pernahkah Anda pacaran jarak jauh? Berapa kali? (Long Distance Relationship)
Ah, masa' iya terpisah jarak antar kota-dalam provinsi masih dianggap LDR?

Milih setia tapi menderita atau selingkuh tapi bahagia? (Jawab jujur ya!)
Kalau pasangan sama-sama setia, pasti hasilnya bahagia. Betul atau bener?

Suka lagu dalam negeri atau lagu luar negeri? Alasannya?
Suka musik instrumental, luar negeri ataupun dalam negeri. Soalnya gak bisa dihafalin liriknya... (karena emang gak ada, h-haa...)

Pilih sahabatan 10 tahun atau pacaran selama seminggu?
Sahabat bisa jadi pasangan juga kan? Jadi saya pilih sahabatan, deh.

Hal apa yang bisa membuat Anda menangis gembira?
Melihat kelahiran anak pertama.

Sudahkah membahagiakan orang tua?
Belum.

Berapa lama Anda duduk menatap layar hp, gadget maupun komputer?
Tujuh jam kalau itu hari kerja.

Berapa lama Anda membaca Al-Qur'an?
Kalau lagi mood, bisa lama. :)

11 hal tentang saya:


  1. Saya adalah seorang suami dan ayah dari 2 orang putra
  2. Menyukai teh hangat, musik instrumen dan novel detektif
  3. (Masih) kepingin menjadi penulis novel-thriller-detektif-best seller
  4. Ingin menjadi entrepreneur
  5. Bukan perokok
  6. Tidak suka olahraga
  7. Sering lupa
  8. Gara-gara poin 6, saya harus mengerjakan sesuatu sesuai urutan
  9. Gara-gara poin 7, saya suka malas kalau harus mengulang pekerjaan
  10. Gara-gara poin 8, saya jadi tampak 'sedikit' perfeksionis
  11. Sangat rendah hati, jadi bisa saja 10 poin di atas cuma bo'ongan

***

Dan sesuai amanah yang diembankan, maka saya akan memilih 11 blogger untuk ikut meneruskan Liebster Award ini. Saya pilih secara acak saja, soalnya susah kalau musti neliti satu persatu. Sebagian blogger cowok, sebagian blogger cewek. Sebagian dari domain [dot]com, sebagian dari blogspot.

Dan berikut ini blogger yang apes beruntung itu...


1.
Mbak +Indri Lidiawati  (http://www.juragancipir.com)
2.
Mbak +Kania Ningsih  (http://buahhatiayahbunda.blogspot.com)
3.
Mbak Irowati  (http://lavendergrass.blogspot.com)
4.
Mbak +irma susanti  (http://www.irmasenja.com)
5.
Mbak +Novi Sukma  (http://hercule-rumahanakrantau.blogspot.com)
6.
Kang +Jagad Kawula  (http://jagadkawula.blogspot.com)
7.
Mas +Jery Yanuarlan  (http://www.wewengkonsumedang.com)
8.
Pak +Indra Kusuma Sejati  (http://ejawantahtour.blogspot.com)
9.
Kang +Cilembu thea  (http://desacilembu.blogspot.com)
10.
Mas +Mohammad Isnaeni  (http://rizki-nisa.blogspot.com)
11.
+Uda Awak  (http://www.matrapendidikan.com)

Dan sesuai amanah juga, mereka yang saya sebut di atas ini wajib meneruskan award ini sambil menjawab 11 pertanyaan dari saya. Kalau ternyata teman-teman yang saya tunjuk sudah pernah dapat award ini, ya yang ini diabaikan saja. Ikhlas kok, h-hee...

Dan pertanyaan tersebut adalah:

  1. Berapa lama Anda menjadi seorang blogger?
  2. Apa yang paling menyenangkan dalam blogging?
  3. Apa yang paling menyebalkan dalam blogging?
  4. Template SEO friendly atau konten yang update?
  5. Tulisan yang sesuai passion Anda atau tulisan yang bermutu dan penting?
  6. Tetap membalas komen meski telat lama atau rajin blogwalking aja?
  7. Apa cita-cita Anda? (Harap tidak menjawab dokter, arsitek, guru, polisi dan pilot)
  8. Sudahkan Anda membahagiakan orangtua?
  9. Menurut Anda, apa contoh perbuatan paling mudah untuk membahagiakan orangtua?
  10. Menurut Anda, apa contoh perbuatan paling sulit untuk membahagiakan orangtua?
  11. Menurut Anda, kejahatan apa yang paling menyakitkan?

***

Nah May, tugas sudah diselesaikan. Kapan lagi kalau ada award-award'an blog ini dicipratin juga ya...

Buat semuanya, #tetapsemangat #tetapkreatif
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Wednesday, May 21, 2014
Categories:

23 comments:

  1. Wkwk, ini award yang merepotkan karena harus menyebutkan blog yang lain sebanyak 11 dan ini sebuah amanah, saya juga kena tappi masih pusing mikirin teman blognya ..

    ReplyDelete
  2. woew ternyata saya ketimpuk juga ni sama puncratan awardnya :D
    ...terima kasih pak pri atas awardnya, saya pelajari dulu yah amanat yang disertakan untuk memboyong awardnya ini, mudah2an award ini bisa semakin mempererat persahabatan dan persaudaraan kita semua aamiin...tak boyong ke rumah ya pak awardnya :D

    ReplyDelete
  3. yang sudah pada posting liebster award.. wah saya belum XD

    ReplyDelete
  4. hmmm terima kasih pantulan awardnya mas pri, berarti saya hrs segera menjawab dan memantulkan lagi award ini :D

    ReplyDelete
  5. hehehehe,,,,
    makasih mas pri sudah meneruskan estafet awardnya,,,

    kelahiran anak pertama ya mas?
    belum mersakannya saya,,,

    ReplyDelete
  6. selamat ya mas...dan selamat mengerjakan PR buat yang ketiban award ini hehehe...

    ReplyDelete
  7. selamat ya mas atas awardnya... ujung kelingking memang mantab dah

    ReplyDelete
  8. ternyata saya masih menang dari sampean Kang, sebab anak saya sudah tiga hhhh
    Selamat atas ewodnya, semoga semakin semangat dalam berbagi kemanfaatan melalui tulisan dan tetap jalin silaturahim

    ReplyDelete
  9. mungkin ini adalah cara lain dari politik backlink wkwkwkwk

    ReplyDelete
  10. selamat aja mas pri untuk penghargaannya.amanah adalah hukumnya wajib untuk dijalankan

    ReplyDelete
  11. selamat atas awardnya mas hehe
    dan selamat juga yang dapat award selanjutnya

    ReplyDelete
  12. wah selamat bang ...sukses poll pokoke ..hehe, salam hangat di pagi yang cerah :D

    ReplyDelete
  13. wah pertanyaannya bikin ......... Apa tuh hayo :D hehe

    Udah lama ga mampir nih mas :) selamat pagi :D

    ReplyDelete
  14. Mas pri! selamaaatt :) jiaahhha senyum2 baca yg bagian arti liebster dan kelanjutannya :) apa kabar?

    ReplyDelete
  15. HOREEEEE...SAYA DAPAT AWARD DARI MAS PRI....TRIMAKASIH MAS... SALAM SUKSES UNTUK ANDA DAN BLOGNYA :)

    SENANGNYA HATIKU DI HARI INI...PADAHAL AKHIR BULAN :)

    ReplyDelete
  16. lama tidak ke sini, ternyata lagi dapat award, selamat,selamat ya mas

    ReplyDelete
  17. selamat awardnya

    ternyata ada beban tanggung jawab yg mesti diemban ya..
    asyik nggak dapat..haha :)

    ReplyDelete
  18. yg penting makan-makan dan kopinya mana nih, mas?

    ReplyDelete
  19. mampir lagi maspri.kemana aja nih koq lama nggak ada kabar

    ReplyDelete
  20. selamat ya mas atas awardnya. sukses selalu

    ReplyDelete
  21. dapatkan award sebagai pemenang di turnamen poker online di http://dewakartu168.com/ Dewa Poker dan Ceme Keliling Online adalah situs permainan Capsa Susun terpercaya yang dapat anda akses dengan mudah.

    ReplyDelete

Komentar Anda tidak dimoderasi.
Namun, Admin berhak menghapus komentar yang dianggap tidak etis.

Popular Posts

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!