Wednesday, February 5, 2014

Zaki Mana?? | Samsung GT3322

Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Wednesday, February 05, 2014

Tuesday, February 4, 2014

ujungkelingking - Hujan Membawa Cerita


Mitos bahwa Desember adalah gedhe-gedhene sumber dan Januari yang hujannya berhari-hari terbantahkan sudah. Karena faktanya, di daerah saya, curah hujan pada kedua bulan tersebut tidak terlalu "ekstrem". Namun justru memasuki bulan Pebruari ini intensitasnya mulai semakin tinggi.

Maka dihimbau kepada pengguna jalan raya, terutama pengendara motor agar semakin meningkatkan sikap hati-hatinya saat berkendara. Falsafah alon-alon asal kelakon dan gremet-gremet asal selamet hendaknya dapat diterapkan dengan bijak.

***

Sore kemarin, hujan gerimis mengiringi kepulangan saya dari kantor. Air yang membasahi kaca helm full face membuat pandangan menjadi agak terganggu. Biasanya jika hujan sangat deras dan jarak pandang terbatas, saya lebih memilih berteduh di tempat yang aman menunggu hujan agak reda. Namun, karena hujan kali ini tidak terlalu lebat saya tetap memilih pulang dengan mengatur laju motor pada kecepatan sedang.

Di tengah perjalanan, seorang pengendara motor lain mencoba mendahului saya. Namun karena tiba-tiba mobil yang ada di depan saya mendadak mengurangi kecepatan, si pengendara ini reflek menginjak pedal rem-nya. Entah karena ban yang sudah halus mirip ban motor racing atau karena rem-nya yang mendadak macet, pengendara ini sempat oleng. Bunyi ban yang terseret beradu dengan licinnya aspal bikin pengendara lain was-was.

Alhamdulillah, karena kecepatan motor yang memang tidak begitu kencang membuat si pengendara dapat menguasai kendaraannya kembali. Saya sempat melirik dari kaca spion, pengendara itu berhenti sebentar dan kemudian melanjutkan perjalanannya kembali. Saya yakin, dia akan lebih berhati-hati kali ini.

Di menit yang lain, seorang bapak dengan motor yang tidak lebih butut dari milik saya mencoba mendahului. Kali ini dari sisi kiri, dengan kecepatan yang cukup lumayan. Genangan air yang ada di depannya dilibas saja. Mana tahu dia kalau ada lubang tertutup genangan itu.

Sekejab kemudian bunyi keras hasil benturan shock dan body terdengar dari motor si bapak. Jddagh!!!

Biasanya sih, perasaan yang muncul setelah itu adalah campuran antara kaget, jengkel dan malu. Mau misuh terserah sih, saya gak mungkin denger kok. H-hee...

Credit: emak2blogger.web.id
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Tuesday, February 04, 2014

Monday, February 3, 2014


ujungkelingking - Blogger Ini Butuh Bantuan!


Hari ini adalah hari yang benar-benar menguras otak saya. Bukan karena masalah pekerjaan, tapi karena masalah pada blog ini. Lebih tepatnya pada template yang baru saja saya ganti.

Karena hari Jum'at, Sabtu dan Minggu saya tidak ngantor, otomatis ritual 'ngumbah-keyboard' pun stop. Padahal saya juga harus melakukan sedikit editing pada template baru saya. Acara blogwalking dan balas komentar-pun sementara tidak bisa dilakukan. Bahkan artikel saya yang berjudul Sekilas Tentang SelfPublishing adalah postingan auto-publish.

Akhirnya, hari Senin saya baru bisa utak-atik template... Setelah berjibaku dengan deretan kode-kode yang saya sama sekali tidak paham, akhirnya -alhamdulillah- hasilnya, B-U-Y-A-R semuanya!

*mengheningkan cipta

Error demi error bermunculan tanpa diundang. Bete banget jadinya. Itulah kenapa saya masih belum bisa blogwalking ke tempat sodara-sodara...

Awal error yang muncul adalah saya tidak bisa mengupload template hasil backup-an saya. Muncul pesan seperti ini:
Pesan error. Saya tahu maksudnya, tapi gak tahu solusinya

Maka berburulah saya di jagad dunia para master demi mencari tutorial tentang hal ini. Intinya saya harus mengupload template tersebut secara manual.

  1. Buka 'Edit HTML' 
  2. Hapus semua kode dengan Ctrl+A lalu Delete
  3. Pada calon template yang akan dipasang, buka dengan Notepad, copy semua kode dengan Ctrl+A dan Ctrl+C
  4. Paste pada kolom template yang sudah dikosongkan pada langkah 2
  5. Dengan menggunakan Ctrl+F, cari kode <b:widget id> 
  6. Ubah semua nama widget yang muncul, misalnya 'Header1' dengan 'Header11', 'Blog1' dengan 'Blog11', 'Pagelist8' dengan 'Pagelist88', dst.
  7. Save template

Dengan ini permasalahan pada template saya (sejenak) selesai.

Ya, cuma sejenak. Karena kemudian masalah lainnya muncul. Pada tempilan muka, menu 'Home' dan 'About' yang seharusnya ada di bawah Header, tidak bisa dimunculkan kembali. Sebagai gantinya, menu tersebut pindah di sisi sebelah kanan.

Hal ini terjadi karena saya telah menghapus salah satu page, yaitu 'Contact'.

Menu di Header pindah ke sisi kanan. Diset pake 'Top Tabs' gak ngefek

Setelah hampir setengah hari berkutat dengan mbah gugel dengan tanpa hasil. Saya-pun menyerah. Urusan begini bagi yang paham HTML, CSS, Java Script, tentu seperti menjentikkan jari saja. Tapi bagi saya, wah, bisa pecah ini kepala.

Belum kelar masalah yang ini, giliran para widget sekarang yang ikutan protes.

Pertama, sebagian widget tidak bisa diedit (muncul pesan error 400). Namun setelah nama widget disesuaikan dengan link url-nya, si widget sudah akur bisa diklik 'edit'.

Masalah yang lain menyusul kemudian. Widget menjadi tidak bisa digeser/dipindah. Kalau pakai istilah orang Jawa ini yang namanya 'saklek'. Wes gini ya gini, gak bisa diubah. Lah terus piye, jal?

Tidak ada simbol untuk bisa digeser
Sudah pula dicoba dengan mengubah nilai 'true' menjadi 'false', tapi tetap gitu-gitu aja.

*Embuh lah, sak karepmu.
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Monday, February 03, 2014

Popular Posts

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!