Saturday, October 26, 2013

ujungkelingking - Rekan-rekan blogger ingat tidak besok hari apa? Yup, seperti yang ditulis di wikipedia, 27 Oktober -besok- diperingati juga sebagai Hari Blogger Nasional. Hm, berarti sudah hampir 3 tahunan usia blog ini.

Boleh sedikit cerita ya...

Sekitar Pebruari 2011 saya membuat blog ini. Pada awal-awal pembuatannya saya tak punya keinginan muluk-muluk, hanya ingin tahu seperti apa sih blog itu? Dan setelah punya, saya hanya mengisinya dengan tulisan-tulisan yang sebagian diambil dari sumber-sumber lain. Hanya begitu dan segitu saja.

Baru kemudian pada akhir 2012 saya berkeinginan membuatnya lebih nge-share, tentu untuk yang ini saya harus berterimakasih kepada GooglePlus. Yang dari situlah saya mulai mengikuti beberapa komunitas, lalu saling men-follow, lalu berkenalan dengan blogger-blogger lain yang sudah pada beken di jagat per-blogger-an, saling berkunjung dan memberi komentar tentang apa yang sedang ditulis...

Jadi, meski blog ini lahir pada 2011 yang lalu (hampir 3 tahunan), sejatinya usia blog ini masih kurang dari satu tahun. Dan karena masih sangat "bocah" itulah saya tetap mengharapkan arahan, kritik dan saran yang membangun, agar blog ini dapat terus hidup untuk dapat menjadi hadiah bagi anak-cucu nanti.

Happy blogging | Keep writing | Good sharing.
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Saturday, October 26, 2013

Thursday, October 24, 2013

ujungkelingking - Menonton televisi, bagi sebagian besar anak-anak balita kita hampir-hampir menjadi kegiatan yang tak terlepaskan dari dunia mereka. Bagi para orangtua pun sepertinya langkah ini lebih dipilih daripada harus membiarkan anak-anak itu bermain di luar rumah tanpa bisa diawasi. Biasanya anak-anak itu akan dibiarkan menonton televisi sendirian sementara ibunya nyambi pekerjaan rumah.

Memang, dalam standar normal hal ini boleh-boleh saja dilakukan. Namun yang harus diingatkan adalah membiarkan anak-anak itu menonton televisi sendirian –tanpa didampingi- sama bahayanya dengan membiarkan mereka bermain di luar rumah tanpa pengawasan.

Seperti yang kita tahu, mencari tayangan yang baik di dunia pertelevisian kita sama saja seperti mencari jarum diantara tumpukan jerami. Jadi mendampingi anak-anak ketika menonton acara-acara televisi adalah mutlak dilakukan, bahkan ketika jeda iklan sekalipun.

Ada sebuah iklan yang akhir-akhir menjadi perhatian saya. Iklan sebuah aplikasi messaging bagi pengguna smartphone. Dalam tayangan iklan tersebut diperlihatkan seorang laki-laki di sebuah pub yang hendak menggoda seorang wanita yang sedang asyik bergoyang. Namun niatan si laki-laki terhenti tatkala ia mendapatkan pesan via aplikasi ini dari pasangannya agar tidak berbuat macam-macam.

Nah, yang menjadi perhatian saya adalah “penggambaran” dari pesan yang masuk itu. Digambarkan salah satu ikon dari aplikasi ini melempar sepatunya ke muka si laki-laki.

Tak hanya yang ini saja, dalam tayangan yang lain digambarkan ikon ini membalikkan meja yang penuh berisi makanan gara-gara ditinggal makan duluan.

Dan tentu masih banyak sekali iklan-iklan model seperti ini. Himbauan Pemerintah melalui Komisi Penyiaran Indonesia-pun hanya akan membuat mereka membuat iklan yang jauh lebih “kreatif” lagi (sayangnya, dengan tanda kutip).

Tambahan catatan, tayangan-tayangan seperti ini bagi kita yang dewasa mungkin bisa dianggap lucu. Tapi hati-hati, bagi anak-anak itu bisa jadi ilmu.

Yang mungkin nanti akan mereka tiru.

Salam awas.
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Thursday, October 24, 2013

Wednesday, October 23, 2013

ujungkelingking - Pada artikel saya yang berjudul Download | Rumus Excel Terlengkap!, ada seorang teman yang sempat komen dan bertanya tentang cara menyelesaikan permasalahan excel yang sedang dihadapinya. Pertanyaan teman kita ini saya cuplikkan ulang saja, ya...

Saya punya database kapasitas produksi, misalnya untuk pengerjaan produk A, kapasitas harian 10 pcs, untuk produk B cuma jadi 5 pcs/hari, produk C cuma 2 pcs/hari. Untuk membuat database IF bagaimana caranya, misalkan ada order dari pelanggan 20 pcs untuk produk A, maka waktu yang dibutuhkan adalah 20/10 = 2 hari. dst.?

Secara singkat saya hanya bisa menjawab bahwa untuk menyelesaikan soal seperti itu saya lebih sreg memakai fungsi Vlookup-Hlookup daripada fungsi IF. Alasannya sederhana, dalam soal ini -karena jumlah data (produk) cuma sedikit- kita bisa saja menggunakan IF, tapi bagaimana bila jumlah produknya ratusan atau bahkan ribuan? Tentu kita akan semakin kesulitan mengaplikasikan fungsi IF ini. Karena itu, lebih aman bila kita menggunakan fungsi Vlookup-Hlookup. Lalu bagaimana penerapannya?

Untuk menyelesaikan soal ini kita membutuhkan dua filter. Filter pertama nanti akan berisi 'Jumlah Orderan', sedang untuk filter kedua akan berisi 'Jenis Produk', sehingga dari kedua filter ini bisa didapatkan hasil untuk 'Lamanya Waktu Pengerjaan'.

Lebih jelasnya perhatikan gambar berikut:

Dibutuhkan 2 filter (dok. pribadi)

Dari gambar di atas, pada sel C8 kita bisa isikan fungsi berikut:
=VLOOKUP(B8;A2:B4;2;0)

Fungsi ini sebenarnya hanya mengambil jumlah 'Kapasitas per Hari'. Karena pada sel B8 yang disebut adalah produk A, maka pada sel C8 menghasilkan 10 (10 pcs perhari).

Selanjutnya untuk menghasilkan 'Waktu yang Dibutuhkan' untuk mengerjakan perlu kita bagikan dengan 'Jumlah Orderan'. Maka di depan fungsi tadi, kita bisa tambahkan sel pembagi, yaitu sel A8, sehingga lengkapnya fungsi tersebut berbunyi,
=A8/VLOOKUP(B8;A2:B4;2;0)

Dengan demikian soal untuk excel kali ini sudah terselesaikan.

***

Lalu bagaimana bila saya memaksa untuk menggunakan fungsi IF?

Tentu boleh-boleh saja, namun seperti yang sudah saya singgung di atas bahwa rumusnya bisa bertambah panjang, tergantung jumlah 'Jenis produk'.

Sebagai contoh, dalam soal di atas kita bisa menggunakan fungsi IF sebagai berikut:
=IF(B8="A";A8/10;IF(B8="B";A8/5;IF(B8="C";A8/2;0)))
Written by: Pri Enamsatutujuh
UJUNGKELINGKING, at Wednesday, October 23, 2013

Popular Posts

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!